Earth and Impudent Creature
Bumi
Satu-satunya
di alam semesta
Masterpiece Tuhan yang misterius
Planet Goldilock yang indah
Berdiri
sebagai saksi langit yang agung
Tanahnya
lapang, tak berbatas
Lautnya
terbentang, tiada putus
Setiap
helaan nafasnya, penuh keanekaragaman
Tetapi…
Manusia,
Satu-satunya
makhluk lancang
Yang berani
berdiri dengan angkuh di atasnya
Yang berani
menjejaknya dengan kaki yang kasar
Yang berani
menjamahnya dengan tangan yang kotor
Yang menjadi
tersangka di balik kemusnahan massal
Sekarang
Angin
kemusnahan yang dihembuskan perlahan
Mengikis
kesadaran akan lingkungan bumi yang sudah rusak
Terlambat
untuk menyesali
Tetapi belum
terlambat untuk menghentikan semua ini
Bibit-bibit
kecil yang terlupakan
Akan
menggantikan pohon besar yang angkuh
Seperti
insan yang menyadarinya
Yang akan
melangkah lebih lebar
Untuk
menyelamatkan bumi
Ia akan
menyimpan setiap tetes air yang jatuh
Untuk
menghilangkan dahaga di hari esok
Ia akan
menanam setiap bibit kecil pohon yang terabaikan
Agar ada
tempat berlindung kelak
Dan ia akan
menghemat energi saat ini
Untuk
menggerakkan roda kehidupan di masa depan
Komentar
Posting Komentar